Doc. Pribadi: KKN Aceh Timur Balee Seumeubeut Keumuneng Lhok |
Memulai Takbir, Menegaskan niat
Mengosongkan ingatan melupakan
selainNya
Menghadapkan wajah, pikiran dan
hati
Membujuk diri, berharap satu tujuan
kepada ilahi
Memulai
Alfatihah dengan pelan
Memberi
jeda ayat demi ayat
Agar
indah dalam ucapan
Agar
santun dalam meminta
Lalu Ruku’, sujud merendahkan diri
di hadapan pencipta
Mendidik jiwa agar bergetar takut
akan dosa
Dosa ingatan, dosa hati, dosa badan
Dengan tidak memburu
Lalu, ada saja celah syeithan
Memalingkan ingatan, membutakan
pikiran, ia tawarkan dunia
Kemudian hati bergetar, takut
mendapat penghinaan manusia
Mengingat sanksinya
Sungguh,
kita lebih takut pada manusia daripada Tuhan,
Bahkan
dalam perintahNya
Sungguh
getaran yang dirindukan
Adalah
getaran takut akan dosa
Adalah
getaran karena menduakan cintanya
Comments
Post a Comment